Basic hair care yang perlu diketahui

 Apakah anda sudah melakukan perawatan rambut sendiri dirumah? belum.. ha kalian wajib banget simak artikel ku kali ini !

Basic hair care itu apa sih? 

    Basic hair care adalah perawatan rambut yang kalian lakukan sendiri dirumah untuk mengatasi masalah rambut kalian. Basic artinya dasar,jadi memiliki makna dasar perawatan rambut. Kali ini mimin bakalan memberi tahu kalian basic hair care yang perlu diketahui :

a. Menyisir rambut

Menyisir rambut adalah termasuk perawatan awal untuk rambut kita. Saat menyisir rambut gunakan satu arah jangan berlawan nanti rambut kita bisa bergelombang. Menyisir rambut juga ada waktu yang tepat iho... sisir rambut saat pagi hari atau saat kita bangun tidur,rambut pasti acak-acakan nah sekaligus merapikan rambut menyisir rambut pagi hari dapat membuat rambut bernafas legah dan memberikan ruang setelah menyisir rambut sebaiknya jangan di ikat,kasih jeda dulu beberapa menit.

b. Keramas

Keramas juga termasuk basic hair care yang harus kita lakukan secara rutin dan wajib! ya.. mana mungkin kita tidak pernah keramas saat mandi. Keramas adalah mencuci rambut dengan shampo. Shampo memiliki berbagai macam. Jika kalian memiliki masalah rambut rontok gunakan shampo yang khusus untuk perawatan rambut rontok. Klik ini rekomendasi shampo terbaik untuk rambut rontok. Keramas dapat membuat rambut jadi lebih bersih dan menghilangkan kotoran dan debu yang menempel di rambut. Pahami kondisi rambut yang kalian alami :

- Rambut normal adalah kondisi rambut yang tidak terlalu berminyak setelah sehari keramas.

- Rambut cenderung berminyak yaitu sehari setelah keramas rambut rasanya berminyak dan berkeringat. Keramas yang tepat untuk kondisi rambut yang berminyak sebaiknya setiap hari agar bisa mengurangi rasa gerah dan berminyak.

- Rambut rusak adalah kondisi rambut yang kasar,kering,rontok dan patah. Rambut ini perlu di rawat jangan hanya didiamkan. Kondisi rambut rusak sebaiknya keramas setiap dua hari sekali atau tiga hari sekali.

Hindari shampo yang memiliki kandungan berbahan keras. Carilah saja shampo yang berasal dari bahan alami seperti hair shampo dari green angelica yang memiliki bahan aktif aloevera yang mampu menyuburkan rambut serta mengatasi masalah rambut rontok. Ashitaba keiskei untuk merangsang pertumbuhan rambut baru juga menjaga kekuatan rambut. Glutathione dipercaya bisa mengusir racun penyebab kebotakan dan kerontokan rambut.

c. Penggunaan conditioner

Penggunaan conditioner setelah keramas. Penggunaan conditioner ini sama seperti kita menggunakan lotion atau hand body saat keluar ruangan. Keramas dengan shampo tetapi kurang lengkap jika kita tidak menggunakan conditioner juga. Conditioner adalah basic hair care yang memiliki fungsi melembabkan rambut dan menjaga setiap helai rambut dan agar rambut tidak terdehidrasi.

d. Pakai hair tonic rambut dan serum rambut

Basic hair care terakhir ini juga penting karena rambut memerlukan vitamin. Jika kalian sering menggunakan catokan rambut atau hair dryer,rambut akan rusak jika tidak dikasih vitamin terlebih dahulu. Vitamin rambut banyak terdapat di hair serum. Hair serum berfungsi sebagai pengganti protein pada rambut yang hilang akibat terkena panasnya alat styling rambut. Hair serum dapat membuat rambut kalian halus dan mudah diatur. Hair tonic adalah nutrisi untuk rambut yang bisa membuat rambut kalian sehat dan bersih. Rambut sehat berarti rambut yang kuat dan terhindar dari kerontokan. Penggunaan hair tonic rutin setelah keramas dan tidak perlu dibilas.

Cek juga disini tonic yang dapat menumbuhkan rambut yang botak,ada juga hair serum yang dapat menumbuhkan rambut yang botak dan rontok parah.


Komentar